Jumat, 23 Januari 2015

CATPER TAMAN NASIONAL GUNUNG BROMO TENGGER SEMERU

Ini adalah Catatan Perjalanan [CATPER] pendakian Taman Nasional Gunung Bromo Tengger Semeru via Ranu Pane, Kabupaten Malang, Jawa Timur
Day 1 (29 Juni 2013)
06.30
Tim yang berjumlah 4 (empat) orang yaitu I Made Hangga Aksara (penulis), I Gede Yoga Suwara, Harada dan Muhamad Arham Kaharudin berkumpul di Komp. Kehutanan untuk mempersiapkan sekaligus memeriksa perlengkapan barang dan perbekalan pendakian Gunung Semeru.
06.30-07.30
Tim berangkat menuju stasiun bogor memilih untuk berjalan kaki, jika menggunakan angkutan umum biaya Rp. 4.000/org.
07.30-08.00
Tiba di stasiun bogor, tim membeli tiket kereta commuter line menuju stasiun kota yang dijadwalkan berangkat pukul 08.00. karena itu tim menunggu di peron stasiun. Harga tiket Rp. 5.000/org.
08.00-11.30
Tim melanjutkan perjalanan dengan menggunakan commuter line sampai ke stasiun kota. Tiba di stasiun kota kami melakukan registrasi tiket kereta Gaya Baru Malam tujuan stasiun gubeng dengan harga Rp. 120.000/org. jadwal kereta berangkat pukul 12.30.
11.30-12.30
Tim menunggu keberangkatan kereta Gaya Baru Malam di peron stasiun kota.
12.30
Tim berangkat menuju stasiun gubeng.
Day 2 (30 Juni 2013)
03.00 (waktu sudah masuk di wilayah tengah/wita)
Tim tiba di stasiun gubeng. Sesampainya di stasiiun gubeng kami membeli tiket kereta kembali untuk menuju stasiun sidoarjo. Kereta pentaran yang mengantar hingga tempat tujuan kami. Harga tiket kereta penataran Rp. 4.000/org.
03.00-04.45
Tim menunggu keberangkatan kereta penataran di peron stasiun gubeng.
04.45-06.30
Tim melanjutkan perjalanan menuju stasiun sidoarjo.
06.30-06.45
Tim tiba di stasiun sidoarjo. Tim menunggu kehadiran kerabat yang tinggal di wilayah sekitar stasiun sidoarjo.
06.45
Tim memutuskan untuk beristirahat di rumah kerabat sebelum keesokan hari yang masih melanjutkan perjalanan menuju pintu masuk Gunung Semeru sebelum akhirnya melaksanakan pendakian.
Day 3 (01 Juli 2013)
04.00-05.00
Tim kembali mempersiapkan peralatan, barang dan perbekalan untuk pendakian. Sebelum berangkat menuju terminal bunggurasih kami menyantap sarapan yang disediakan.
05.00-07.00
Tim berangkat menuju terminal bunggurasih dengan menggunakan kendaraan pribadi. Perjalanan dengan menggunakan kendaraan pribadi ini lumayan jauh. Sekitar 2 (dua) jam sebelum akhirnya kami tiba di terminal bunggurasih.
07.00-07.25
Sesampainya di terminal bunggurasih tim membeli tiket bus patas ac tujuan terminal arjosari dengan harga Rp. 20.000/org. bus patas ac yang mengantar kami hingga ke terminal arjosari dijadwalkan berangkat pukul 07.25. dan kami terpaksa menunggu di terminal.
07.25-09.30
Perjalanan yang kami lanjutkan memerlukan waktu sekitar 2 (dua) jam. Cukup untuk beristirahat di bangku bus patas ac sebelum pendakian.
09.30-09.45
Tim tiba di terminal arjosari. Belum selesai sampai disini, karena tim harus berganti kendaraan dengan menggunakan angkutan untuk menuju pasar tumpang. Harga ongkos angkutan umum Rp. 7.000/org. dan tim melanjutkan 60 menit perjalanan untuk sampai di pasar tumpang.
09.45-10.30
Tiba di pasar tumpang, kami harus mencari kendaraan umum yang menuju ke pintu masuk Gunung Semeru. Ketika itu kami memilih menggunakan truk dengan harga angkutan Rp. 50.000/org.  perjalanan yang jauh dan rusak membuat kami bergoyang goyang did lam truk. Kami menyebutnya ini seperti “offroad”.
10.30-15.30
Tiba di Ranu Pane kami langsung menuju pos pendaftaran untuk mendaftarkan diri dan mengisi formulir.
15.30-17.00
Setelah beres mengisi data-data kami beristirahat di warung dan makan mengisi perut yang sudah kelaparan.
17.00
Kami memulai pendakian.
17.00-18.30
Kami memulai perjalanan menuju pos 1 landengan dowo,cuaca kurang mendukung turunnya hujan tidak membuat kami patah semangat menjalankan perjalanan,jalurnya kurang bengitu berat masih landai dan jalannya sudah di semen setengah perjalanan menuju pos 1, kami menempuh perjalanan satu jam,jarak dari ranu pani ke pos 1 landengan dowo 3km,kami di pos 1 beristirahat sejenak untuk menghilangkan rasa cape dengan 2 teguk air putih selama 5 menit dan kami melanjutkan perjalanan menuju pos 2 watu rejeng.
18.30-19.00
kami melanjutkan perjalanan,cuaca masih gerimis,jalan menuju pos 2 dari pos 1 jalurnya masih landai dan sedikit menanjak,jalurnya tanah karena hujan jalur menuju pos 2 menjadi licin,jarak dari pos 1 ke pos 2 jaraknya 3 km,kami menempuh dengan satu jam, kami setiba di pos 2 kami beristirahat minum dan makan-makanan ringan seperti roti dan biskuat,kami beristirahat 5 menit ,setelah cukup beristirahat kami melanjutkan perjalanan menuju pos 3.
19.00-20.30
Kami melanjutkan perjalanan menuju pos 3, cuaca sudah mulai mendukung tetapi jalur menuju menuju pos 3 lumayan jauh ,karena habis hujan jalur menuju pos 3 lumayan licin dan disebelah kiri jalan jurang, jarak dari pos 2 ke pos 3 4,5 km ,kami menempuh dengan satu jam ,kondisi di pos 3 posnya ambruk dan kami tidak lama beristirahat di pos 3, setelah cukup menurut kami ,kami melanjutkan lagi perjalan menuju pos 4.
20.30-21.30
Kami melanjutkan perjalan menuju pos 4 ,lumayan jalannya menanjak dan licin ,dari pos 3 meju pos 4 jaraknya 3km dan kami menempuh perjalan sekitar satu jam , dari pos 4 disitu kalo pagi sampai sore bisa melihat ranu kumbolo karena kami sampai di pos 4 malam hari kami tidak bisa melihat ranu kumbolo dari pos 4 ,di pos 4 kami beristirahat lima menit , setelah cukup beristirahatnya kami bersiap-siap melanjutkan lagi menuju ranu kumbolo.
21.30-00.00
Kami melanjutkan perjalan menuju ranu kumbolo dengan jalur yang menurun dan sangat curam turunannya ,jalurnya licin sangat licin dan kami pun jalannya pelan-pelan agar tdak jatoh , jarak dari pos 4 ke ranu kumbolo 2km, dan kami di ranu kumbolo memutuskan untuk beristirahat dan membuka tenda , setelah beres memasang tenda kami siap-siap untung memasak air dan membuat makanan setalah beres masak dan makan,kami masuk tenda beristirahan untuk memulihkan rasa cape dari pos pendaftaran ke ranu kumbolo.
Day 4 (02 Juli 2013)
06.00-08.00
Kami bangun pas kami keluar dari tenda melihat keluar didepan kami danau ranu kumbolo dan di belakang tenda kami adalah tanjakan cinta, setalah puas memandang keindahan di ranu kumbolo kami membuat sarapan dan beres makan kami packing beres pecking kami melanjut kan perjalan menuju oro-oro ombo,dan gak lupa kami untuk mengambil air di ranu kumbolo satu orang membawa air 4 liter.
08.00-09.00
Jalan pertama melewati tanjakan cinta tanjakannya lumayan terjal ,kami sangat beruntung karena kami bisa melihat bunga lavender mekar di oro-oro ombo bunganya warna ungu, jalan dari ranu kumbolo ke oro-oro ombo menanjak lumayan terjal ,turunan lumayan curam dan landai setibanya kami di oro-oro ombo beristirahat kurang lebih 5 menit,setelah cukup beristirahat kami melanjutkan perjalan menuju cemoro kandang.
09.00-11.00
Kami melanjutkan perjalan menuju jambangan dengan waktu 2 jam ,jalur dari cemoro kandang ke jambangan jalannya menanjak dan ada jalur landainya dari jambangan puncak gunung semeru terlihat dengan jelas ,kami di jambangan beristirahat sejenak dan di jambangan sudah mulai banyak tumbuhan bunga eldewes . setelah puas melihat pemandangan di jambangan kami melanjutkan kan lagi perjalanan menuju kalimati.
11.00-12.00
Kami melanjutkan perjalanan menuju kalimati dari jambangan dengan menempuh satu jam setengah dan jalannya najak sedikit ,menurun dan landai ,jalan menuju kalimati banyak tumbuhan eldewes dan pohon pinus ,dan kami di kalimati kami memutuskan ngecamp di kalimati dan membuka tenda dan masak ,setelah beres masak kami ngobrol sebentar dan langsung istirahat karena nanti kita akan melanjutkan lagi perjalan menuju puncak pukul 00.00.
Day 5 (03 Juli 2013)
00.00-01.00
Kami bangun pada pukul 12.00 dan langsung siap-siap untuk menuju puncak dan seorang membawa air secukupnya, kami sudah siap untuk melanjutkan perjalan alangkah baiknya kita berdoa menurut kepercayaan agama masing agar kita di selamatkan sampai puncak dan tidak terjadi apa-apa.
01.00-01.15
Jalan menuju arcopodo sudah mulai menanjak dan ada sedikit landainya juga kami menempuh perjalanan dengan waktu 15 menit sampai di arcopodo.
01.15-06.00
Kami dari arcopodo ke puncak mahameru jalurnya sudah menjak dan sangat terjal dan jalannya pasir berbatu,kana kiri jalan adalah jurang yang sangat curam ,kami dari arcopodo ke mahameru menempuh dengan waktu 6 jam ,karena jalananya berpasir kadang-kadang kita bisa turun satu langkah dan kata orang mah jalan 3 langkah turun 2 langkah ,cuacanya sangat dingin kira –kira suhunya 3 derajat selsius- 5 derajat selsius , dan akhirnya kami punsampai di puncak tertinggi di jawa dengan ketingian 3676 M dpl,pas matahari terbit dan saya bersukur kepada tuhan yang maha esa bisa sampai puncak dengan selamat dan kami beruntung pas sampai puncak gunung semeru mengeluarkan eropsinya,perjalanan yang sangat indah dan mengesankan.
06.00-08.00
Setelah semua kegiatan pendakian kami selesaikan dengan lancar, kami melakukan perjalanan pulang.
08.00-21.00
Perjalanan pulang berjalan dengan lancar lebih cepat dari perjalanan pendakian. Kami melakukan perjaklanan pulang melewati jalur yang sama seperti pendakian. Saat pulang cuaca sangat mendukung. Banyak pendaki yang naik dan kami saling berpapasan. Saat sampai di ranu kumbolo saya beristirahat  dan mengeluarkan kompor dan masak air  buat menyeduh susu. Setelah beres minum secangkir susu hangat kami melanjutkan perjalanan menuju ranu pani. kami di ranu pani beristirahat sejenak sambil menunggu truk datang untuk menjemput saya dan dan teman- teman.
22.00
Truk dateng dan kami pun naik menuju pasar tumpang,dan kami pun beristirahat di rumah kerabat sebelum pada akhirnya kami pulang ke rumah masing-masing. Perjalanan pendakian Taman Nasional Gunung Tengger Semeru yang sangat berkesan.
Anggaran Perjalanan
  • Ongkos angkutan umum dari Rumah-Stasiun Bogor Rp. 4.000/org
  • Ongkos kereta commuter line stasiun bogor-stasiun kota Rp. 5.000/org
  • Ongkos kereta Gaya Baru Malam stasiun kota-stasiun gubeng Rp. 120.000/org
  • Ongkos kereta penataran stasiun gubeng-stasiun sidoarjo Rp. 4.000/org
  • Ongkos bus ekonomi stasiun sidoarjo-terminal bunggurasih Rp. 15.000/org
  • Ongkos bus patas ac terminal bunggurasih-terminar arjosari Rp. 20.000/org
  • Ongkos angkutan umu terminal arjosari-pasar tumpang Rp. 7.000/org
  • Ongkos truk pasar tumpang-pos 1 ranu pane Rp. 50.000/org
  • Biaya pendaftaran pendakian Rp. 10.000/org, sebagai rincian:
-          Karcis masuk desa Rp. 5.000/org
-          Surat izin pendakian Rp. 2.500/org
-          Asuransi Rp. 2.500/org
I Made Hangga Aksara
Sumber ini saya ambil karena hasil karya saya :http://rumpalas13.blogspot.com/2013/09/catper-taman-nasional-gunung-bromo.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar